Welcome to Nad's Little Kitchen

Welcome To Nad's Little Kitchen......


Kamis, 17 November 2011

Roti Goreng

Bikin Roti Goreng ini buat dibawa ke kantor.....(ceritanya kali ini mau bikin camilan aja kalo biasanya bikin Cake buat Ultah ya sudah bikin Roti Goreng sama satu lagi bikin Cake Potong)

Kali ini aku coba pake resep yang di share Farida di milis...Thanks ya tante...:)


Roti Goreng
Bahan Kulit :
300 gr terigu protein tinggi ----- aku pake komachi
6 gr ragi instant --- aku pake Saft Instan
15 gr susu bubuk ----- aku 1 1/2 sdm
1/2 st baking powder
30 gr gula pasir
1 butir telur
1 kuning telur
110 ml air es
50 gr margarin
1 st garam

Bahan Pencelup :
Air secukupnya ( kurleb 500ml)
Tepung panir secukupnya

Bahan Isi :
3 buah Wortel potong dadu kecil-kecil
100 gr Daging ayam rebus lalu potong dadu kecil-kecil
Bawang putih, Bawang Merah, Merica, Garam,Gula ( pake ilmu kira-kira )
Sedikit minyak
Air secukupnya

Cara  Membuat.
Isi / Rougut:
- Bawang Merah dan bawang putih haluskan. Panaskan sedikit minyak tumis sampai harum. Masukkan Wortel dan daging ayam, tambahkan merica,gula,garam  tambahkan sedikit air masak sampai matang

Kulit :
- Campur terigu, ragi, susu bubuk, gula pasir dan baking powder. Aduk rata
- Masukkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Tambahkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit
- Kempiskan adonan. Timbang masing-masing 15 gr. Bentuk bulat. Diamkan 10 menit ----- aku dr adonan diatas aku jadikan 24 buah
- Pipihkan. beri isi. Bentuk oval pipih. Letakkan di loyang yang ditaburi tipis tepung terigu. Diamkan 20 menit
- Celup di air. Gulung diatas tepung panir.
- Goreng diatas api sedang sampai matang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar